Visi dan Misi
Visi dan Misi
SDIT SAHABAT
Visi
Unggul dalam berakhlaqul karimah, berprestasi, berkarakter, berwawasan adiwiyata, dan mandiri
berdasarkan iman dan takwa.
Misi
- Melaksanakanpendampingan secara kontinyu dalam hal menanamkan pemahaman tentang keislaman yang benar lewat pembiasaan dan keteladanan.
- Melakukan pembimbingan secara kontinyu dalam hal tahfidzul Qur’an dan ayat-ayat pilihan.
- Semua tenaga kependidikan dan staf memberikan pembimbingan, pendampingan, dan keteladanan kepada peserta didik dalam menerapkan nilai-nilai akhlakul karimah dalam kehidupan sehari-hari disekolah.
- Mengadakan kerjasama dengan walimurid dalam hal penerapan nilai-nilai akhlaqul karimah dalam kehidupan putra-putrinya di rumah.
- Memberikan bimbingan dalam rangka mencerdaskan sikap spiritual, emosional dan intelektual sehingga peserta didik memiliki kepribadian yang luhur.
- Melaksanakn pembelajaran pakem, kontekstual dan multimedia.
- Mengintegrasikan lima nilai utama karakter dalam proses pembelajaran.
- Melaksanakan upacara bendera setiap hari Senin.
- Melaksanakan kegiatan ekstrakurikuler wajib dan pilihan.
- Melaksanakan kurban bersama, pesantren kilat, buka bersama dan peringatan hari besar agama.
- Melaksanakan pembinaan profesional bagi guru-guru lewat penataran-penataran dan pembinaan gugus.
- Melaksanakan program penanaman pohon perindang di lingkungan sekolah.